• logo nu online
Home Warta Syiar Bahtsul Masail Keislaman Khutbah Teras Kiai Pernik Kiai Menjawab Pendidikan Opini Literasi Mitra Pemerintahan Ekonomi Tokoh Seni Budaya Lainnya
Selasa, 30 April 2024

Warta

Jihad Santri, Lawan Kebodohan dan Wujudkan Indonesia Emas 2045

Jihad Santri, Lawan Kebodohan dan Wujudkan Indonesia Emas 2045
Jihad Santri, Lawan Kebodohan dan Wujudkan Indonesia Emas 2045. (Foto: Istimewa)
Jihad Santri, Lawan Kebodohan dan Wujudkan Indonesia Emas 2045. (Foto: Istimewa)

Lampung Barat, NU Online Lampung

Pondok Pesantren Al-Falah Sidomulyo bersama Pengurus Ranting Nahdlatul Ulama (PRNU) Sidomulyo Kecamatan Pagar Dewa, Lampung Barat melaksanakan upacara hari santri nasional 2023 di Pondok Pesantren Al-Falah Sidomulyo, Ahad (22/10/2023).


Pengasuh Pondok Pesantren Al-Falah Sidomulyo, Kiai Abdul Haris Ansori, menyampaikan, hari santri nasional adalah momentum dari 2016 sampai sekarang di tahun 2023. 


“Santri yang memperjuangkan NKRI termasuk bagian dari ibadah. Jika santri dahulu melawan penjajah Belanda, sedangkan saat ini melawan kebodohan, kemiskinan, dan mewujudkan Indonesia emas di tahun 2045,” ujarnya. 


Resolusi Jihad 22 Oktober yang bertema Jihad Santri Jayakan Negeri, mengajak semangat juang untuk memajukan NKRI di bidang masing-masing. Baik dengan pendidikan, ilmu, keterampilan, serta kontribusinya dalam memperjuangkan Negara Indonesia.


“Santri adalah manusia yang selalu menginginkan agar kehidupannya menjadi lebih baik dan lebik baik lagi. Jika ada seseorang yang mempunyai pemikiran yang disebut santri, mereka adalah yang belajar di pondok pesantren,” tuturnya. 


Ia mengatakan, bukan hanya itu, santri adalah semua ada di dunia terutama kaum muslimin yang selalu menginginkan setiap harinya untuk menjadi lebih baik dengan belajar dan bertanya kepada siapa yang dianggap dituakan yaitu guru atau ahlinya. 


“Allah memerintahkan kita agar bertanya kepada ahlinya apabila kita tidak tahu. Allah swt berfirman dalam Surat An-Nahl ayat 43, fas’alu ahladz dzikri inkuntum la ta’lamun yang artinya maka bertanyalah kepada orang yang mempunyai pengetahuan jika kalian tidak mengetahui,” ungkapnya. 


Ia melanjutkan, ayat ini berlaku umum dalam segala urusan, baik urusan dunia maupun urusan agama. Konsekuensinya, kita harus mengetahui perbedaan antara urusan agama dan urusan dunia. 


“Lalu, kepada siapa kita harus bertanya? Ayat di atas sudah menjawab pertanyaan tersebut. Urusan agama ditanyakan kepada ulama (orang yang berilmu dalam hal agama), dan urusan dunia ditanyakan kepada ahlinya,” paparnya. 


Pengurus Ranting NU Sidomulyo, Nanang Hidayatulloh berpesan, kepada para santri yaitu santri harus berakhlak baik, disiplin, dan jujur. 


“Semangat santri dan Keluarga Besar Nahdlatul Ulama serta banomnya harus dikobarkan untuk berjuang melawan kebodohan, kemiskinan, ketidakadilan dan keterbelakangan,” katanya dalam keterangan tertulis yang diterima NU Online Lampung.


Generasi muda harus lebih gigih lagi belajar, gotong royong dan bekerja keras untuk meraih kejayaan hari ini dan masa yang akan datang.


Sekretaris IPNU Kecamatan Pagar Dewa Kabupaten Lampung Barat, Evan Nurhakim menyampaikan, kader IPNU IPNU merupakan pengkaderan yang tidak semuanya berasal dari kalangan santri berasal dari pondok pesantren. 


“IPNU IPPNU berasal juga dari kalangan pelajar baik di pendidikan umum dari SMP dan sederajat maupun SMA dan sederajat dengan taraf pemikiran keingin tahuannya sangat besar. Maka dari itu, kami terus mengajak para kader IPNU IPPNU untuk terus mengasah kemampuan dan keterampilan yang dimilikinya,” katanya. 


Jihad santri bukan hanya berperang melawan kejahatan, namun juga melawan hawa nafsu, kemiskinan, kebodohan yang ada di sekitarnya. Oleh karena itu, untuk merealisaikan Indonesia emas harus memiliki santri yang berkemampuan dan miliki keterampilan. 


Upacara Hari Santri Nasional 2023 ini dihadiri aparatur Pemerintah Pekon (Desa) Sidomulyo Arip Setiawan, Ketua LHP Joko Hartanto, Ranting NU, Muslimat NU, perwakilan Ansor M Tahuhid, IPNU IPPNU Pagar Dewa, Pagar Nusa, serta banom dan lembaga NU. 


Warta Terbaru