• logo nu online
Home Warta Syiar Bahtsul Masail Keislaman Khutbah Teras Kiai Pernik Kiai Menjawab Pendidikan Opini Literasi Mitra Pemerintahan Ekonomi Tokoh Seni Budaya Lainnya
Senin, 29 April 2024

Warta

Lanjutkan Estafet Perjuangan, Pengurus PMII Universitas Lampung Masa Khidmah 2023-2024 Dilantik

Lanjutkan Estafet Perjuangan, Pengurus PMII Universitas Lampung Masa Khidmah 2023-2024 Dilantik
Pengurus PMII Universitas Lampung Masa Khidmah 2023-2024 Dilantik (Foto: Istimewa)
Pengurus PMII Universitas Lampung Masa Khidmah 2023-2024 Dilantik (Foto: Istimewa)

Bandar Lampung, NU Online Lampung 

Pengurus Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Komisariat Universitas Lampung (Unila) masa khidmah 2023-2024 resmi dilantik di Hotel Whiz Prime, Bandar Lampung, Ahad (23/7/2023). 


Kegiatan pelantikan ini mengusung tema PMII yang Maju dan Berperadaban, Aswaja sebagai Napas dan Pancasila Sebagai Asas.


Ketua Majelis Pembina Komisariat (Mabinkom) Unila, Rudy dalam sambutannya mengatakan, kader PMII harus peka terhadap fenomena masyarakat yang terjadi.


“Sesuai tema, kader PMII bukan hanya harus maju saja, tetapi juga harus beradab. Sehingga bisa membaca berbagai fenomena yang terjadi di masyarakat,” kata Ketua Lembaga Kajian dan Pengembangan Sumberdaya Manusia Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (Lakpesdam PWNU) Lampung itu.


Sementara Ketua Pengurus Cabang (PC) PMII Kota Bandar Lampung, Muhamad Julianto mengajak, kepada seluruh kader dan pengurus PMII Unila agar tetap solid dan menjaga silaturahim.


“Berorganisasi itu butuh kedewasaan, sehingga nantinya bisa solid. Penting juga menjadi juru damai untuk mempererat silaturahim baik sesama pengurus maupun dengan alumni,” ungkapnya sesaat setelah melantik pengurus PMII Komisariat Unila. 


Ketua Komisariat PMII Unila, Ujang Dicky Armanda mengatakan, kader PMII Unila bertambah secara signifikan setiap tahunnya.


“Alhamdulillah, dari tahun ke tahun peningkatan kader terjadi secara signifikan. Namun yang menjadi tugas bersama adalah bagaimana mempertahankan kader agar tetap konsisten berproses di PMII,” ungkapnya katanya. 


Ketua Pelaksana Pelantikan, Iqhwan Chaniago menyampaikan, selamat kepada pengurus yang telah resmi dilantik. 


“Mewakili panitia mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah membantu terlaksananya acara pelantikan ini,” ungkap mahasiswa Fakultas Hukum Unila itu.


Acara pelantikan ini dihadiri oleh kader PMII Unila, PC PMII Bandar Lampung, delegasi Organisasi Kepemudaan (OKP) se-Unila yang terdiri dari Himpunan Mahasiswa Islam (HMI), Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM), dan Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI).


Turut hadir pula jajaran Majelis Pembina Komisariat (Mabinkom), senior, dan alumni PMII Unila dari berbagai angkatan. Kegiatan pelantikan diakhiri dengan sesi dokumentasi dan ramah tamah bersama seluruh tamu undangan. 

(Agus Nurwahid)
 


Warta Terbaru