• logo nu online
Home Warta Syiar Bahtsul Masail Keislaman Khutbah Teras Kiai Pernik Kiai Menjawab Pendidikan Opini Literasi Mitra Pemerintahan Ekonomi Tokoh Seni Budaya Lainnya
Sabtu, 20 April 2024

Warta

PBNU Tinjau Universitas Lampung Sebagai Salah Satu Lokasi Muktamar Ke-34 NU

PBNU Tinjau Universitas Lampung Sebagai Salah Satu Lokasi Muktamar Ke-34 NU
PBNU Tinjau Universitas Lampung Sebagai Salah Satu Lokasi Muktamar Ke-34 NU
PBNU Tinjau Universitas Lampung Sebagai Salah Satu Lokasi Muktamar Ke-34 NU

Bandar Lampung, NU Online Lampung

Panitia Nasional penyelenggaraan muktamar terus melakukan persiapan yang intens untuk kelancaran forum musyawarah tertinggi Nahdlatul Ulama itu. Kali ini tim dari Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) meninjau Universitas Lampung, Sabtu (6/11).

 

Rais Syuriah PBNU, KH Ahmad Ishomuddin, turut serta dalam kunjungan ini. Beliau mengatakan, "Panitia Muktamar Ke-34 dari PBNU baru berkesempatan meninjau Universitas Lampung hari ini."

 

Kiai Ishomuddin menambahkan,  Unila juga dapat menjadi alternatif tempat penginapan peserta atau tamu-tamu NU dari seluruh Indonesia.

 

"Semoga muktamar di Lampung pada 23 - 25 Desember mendatang  berlangsung lancar, sukses, dan bermanfaat untuk umat," ujar Wakil Ketua Organizing Committee (OC) Muktamar Ke-34 NU ini.

 

Universitas Lampung (Unila) terletak di Jalan Prof Dr Sumantri Brojonegoro No 1, Gedong Meneng, Kecamatan Rajabasa, Kota Bandar Lampung. Universitas ini memiliki lahan seluas kurang lebih 700 ribu m².

 

Lokasi kampus ini sangat strategis karena berada di dua jalur jalan utama di Bandar Lampung. Di sebelah utara berada di Jalan Lintas Sumatera arah Terminal Rajabasa - Bakauheni dan di sebelah selatan berada di Jalan Raya arah Rajabasa - Bandar Lampung.

 

Saat ini, Unila dipimpin oleh Rektor Prof Karomani dengan berbagai prestasi di antaranya adalah masuk ranking 14 versi Times Higher Education (THE). Unila juga tercatat masuk ranking 10 dari 60 perguruan tinggi di Indonesia versi SCImago Institutions Rankings (SIR).

 

Adapun fasilitas yang dimiliki oleh Universitas Lampung adalah Gedung Serba Guna, Masjid Al-Wasi'i yang cukup besar, kolam renang, asrama mahasiswa, wisma Unila, dan lain-lain.

 

Lokasi kampus Unila juga sangat sejuk karena banyak ditumbuhi pohon-pohon hijau dan taman-taman yang bisa dinikmati keindahannya oleh masyarakat umum.  Termasuk terdapat embung yang berada di depan rektorat dengan beberapa ekor rusa yang dipelihara di sekitar embung.

 

Sebelumnya lokasi yang sudah dikunjungi panitia nasional muktamar dari PBNU yaitu Pesantren Darussa'adah, UIN Raden Intan Lampung, dan Universitas Malahayati.

 

(Dian Ramadhan)

 


Warta Terbaru