• logo nu online
Home Warta Syiar Bahtsul Masail Keislaman Khutbah Teras Kiai Pernik Kiai Menjawab Pendidikan Opini Literasi Mitra Pemerintahan Ekonomi Tokoh Seni Budaya Lainnya
Rabu, 24 April 2024

Warta

Jalin Sinergi, Kapolres Baru Silaturahmi ke Pengurus NU Pringsewu

Jalin Sinergi, Kapolres Baru Silaturahmi ke Pengurus NU Pringsewu
Pertemuan AKBP Rio Cahyowidi dengan jajaran Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Pringsewu. (Foto: Istimewa)
Pertemuan AKBP Rio Cahyowidi dengan jajaran Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Pringsewu. (Foto: Istimewa)

Pringsewu, NUO Lampung
Bertempat di Aula Kantor PCNU Pringsewu Jl. Lintas Barat Gumukrejo Kecamatan Pagelaran, Pringsewu, Kapolres Pringsewu yang baru AKBP Rio Cahyowidi bertemu dengan jajaran Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Pringsewu, Kamis (26/11/2021) sore.


Pada pertemuan tersebut, Rio Cahyowidi meminta pengurus dan warga NU di Bumi Jejama Secancanan Bersenyum Manis ini untuk saling bergandeng tangan untuk mewujudkan Pringsewu yang lebih aman dan terus kondusif. Terwujudnya Kamtibmas di tengah-tengah masyarakat menjadi modal yang penting dalam membangun Pringsewu.


Nahdlatul Ulama sebagai ormas keagamaan terbesar di Indonesia menjadi salah satu kunci dalam mewujudkan kedamaian dan ketentraman dalam kehidupan masyarakat. Oleh karenanya lanjut Rio, peran NU dengan menjalin sinergi bersama pemerintah sangatlah penting.


“Mari terus pertahankan dan tingkatkan kondisi kamtibmas di Pringsewu yang sudah terwujud baik selama ini,” ajaknya.


Sementara Ketua PCNU Kabupaten Pringsewu H Taufik Qurrohim menyampaikan bahwa selama ini PCNU terus menjalin sinergi dengan pemerintah khususnya pihak kepolisian. PCNU tegasnya, siap terus bersama-sama mewujudkan pembangunan daerah demi kemaslahatan warga Kabupaten Pringsewu.


“Dalam berbagai program kegiatan pemerintah dan kepolisian, kami sering bersinergi. Seperti saat ini di masa pandemi, program vaksinasi terus dilakukan dengan menggandeng keluarga besar NU Pringsewu,” katanya.


Dalam pertemuan yang berlangsung penuh keakraban selama lebih kurang dua jam ini, berbagai permasalahan terkait dengan kamtibmas di Pringsewu juga didiskusikan. Di antaranya terkait dengan keberadaan sel-sel jaringan teroris yang beberapa waktu lalu ditindak oleh Densus 88 Mabes Polri.


Menurut H Taufik, kondisi fakta ini harus menjadi pelajaran penting bagi masyarakat agar menyadari bahwa pergerakan sel jaringan teroris sangatlah sistematis dan sering mengecoh. Di tengah ketenangan yang ada di Pringsewu, masyarakat diimbau untuk tidak gampang terpengaruh dengan hal-hal baru yang sering dibungkus dengan membawa nama agama.


Hadir pada kesempatan tersebut Wakil Rais Syuriyah PCNU Pringsewu yang juga Ketua Forum Kerukunan Umat Beragama Pringsewu KH Mahfudz Ali, segenap pengurus tanfidziyah, ketua badan otonom dan ketua lembaga NU di Pringsewu. (Muhammad Faizin)


Editor:

Warta Terbaru