• logo nu online
Home Warta Syiar Bahtsul Masail Keislaman Khutbah Teras Kiai Pernik Kiai Menjawab Pendidikan Opini Literasi Mitra Pemerintahan Ekonomi Tokoh Seni Budaya Lainnya
Sabtu, 29 Juni 2024

Pendidikan

Novia Ramdini: Padukan Hobi dan Karier untuk Menjadi Pramugari

Novia Ramdini: Padukan Hobi dan Karier  untuk Menjadi Pramugari
Novia Ramdini, alumnus.Unila yang memilih berkarir sebagai pramugari
Novia Ramdini, alumnus.Unila yang memilih berkarir sebagai pramugari

Bandar Lampung, NU Online Lampung

Memadukan pekerjaan dengan hobi adalah cara jitu bagi Novia Ramdini dalam memilih pekerjaan. Alumnus Pendidikan Bahasa Prancis Universitas Lampung (Unila) angkatan 2019 ini bekerja sebagai pramugari (flight attendant) di Maskapai Super Jet.

 

Keinginan untuk mandiri dan suka berlibur merupakan sebagian alasan mengapa Novia memilih bekerja di maskapai. Salah satu maskapai yang menarik perhatiannya adalah Super Jet, maskapai baru namun sudah memiliki banyak rute penerbangan dan branding yang sangat cocok dengannya.

 

Novia bukan hanya mendapatkan hal yang dia inginkan, tetapi juga banyak berinteraksi dan terkoneksi dengan orang baru dari berbagai kalangan yang membuatnya selalu belajar serta mengembangkan diri.

 

“Aku suka ketemu orang-orang baru. Menurut aku, pekerjaan ini menjangkau segala kalangan. Aku jadi punya banyak koneksi mulai dari kalangan bawah sampai atas dan itu yang membuat aku selalu upgrade dan belajar dari semua orang yang pernah aku temui di pekerjaan ini,” kata Novia dilansir dari laman Unila.

 

Ia menambahkan, semua ini tidak terlepas dari motivasi kuat dari dalam dirinya. Salah satu motivasinya adalah orang tua. Ia selalu memiliki keinginan agar tidak menyusahkan orang tua.

 

Novia menceritakan sedikit perjuangannya untuk sampai ke titik sekarang. Tidak sedikit hambatan yang dilaluinya. Salah satu yang sangat diperjuangkan Novia adalah restu orang tua.

 

"Satu orang tuaku kurang setuju jika aku bekerja di maskapai. Hal ini menjadi hambatan di beberapa hal, namun hal itu tidak menjadikan aku  putus asa," ungkapnya.

 

Pada akhirnya, Novia bisa lulus dan sekarang ia sudah mendapatkan restu dari orang tuanya. Ia selalu berusaha membuktikan kepada orang tua dan ini merupakan pertolongan Tuhan yang membantu Novia hingga di titik ini.

 

“Aku berharap bisa mengembangkan karier. Mungkin beberapa tahun lagi ingin mencoba di maskapai luar, salah satunya maskapai Prancis sebab aku sudah punya basic bahasa. Hanya perlu di-upgrade lagi,” ujarnya. 


Pendidikan Terbaru