• logo nu online
Home Warta Syiar Bahtsul Masail Keislaman Khutbah Teras Kiai Pernik Kiai Menjawab Pendidikan Opini Literasi Mitra Pemerintahan Ekonomi Tokoh Seni Budaya Lainnya
Jumat, 3 Mei 2024

Warta

Tutup Tahun 2023, KBNU Kotagajah Gelar Ngaji Triwulanan, Khataman dan Haul

Tutup Tahun 2023, KBNU Kotagajah Gelar Ngaji Triwulanan, Khataman dan Haul
Tutup Tahun 2023, KBNU Kotagajah Gelar Ngaji Triwulanan, Khataman dan Haul. (Foto: Istimewa)
Tutup Tahun 2023, KBNU Kotagajah Gelar Ngaji Triwulanan, Khataman dan Haul. (Foto: Istimewa)

Lampung Tengah, NU Online Lampung 

Keluarga Besar Nahdlatul Ulama (KBNU) Kecamatan Kotagajah, Kabupaten Lampung Tengah menutup tahun 2023 ini dengan menggelar beberapa agenda rutin triwulanan perkumpulan NU, dan sosial kemasyarakatan. 

 

Ketua Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) Kecamatan Kotagajah, Kiai Sumarjono mengatakan, salah satu Badan Otonom (Banom) NU yaitu pengurus Idaroh Ghusniyyah Jam’iyyah Ahlith Thariqoh Al Mu’tabaroh An-Nahdliyah (Jatman) Kecamatan Kotagajah menggelar Ngaji Triwulanan, Ahad (31/12/2023).

 

“Agenda rutin Ngaji Triwulanan Idaroh Ghusniyyah Jatman Kecamatan Kotagajah bulan Desember 2023 ini digelar di Masjid Misbahuttaqwa Kampung Purworejo,” ujar Alumnus Pascasarjana UIN Raden Intan Lampung itu.

 

Ia mengatakan, agenda rutin Ngaji Triwulanan Idaroh Ghusniyyah Jatman Kecamatan Kotagajah bergilir kepada tujuh Kampung yang ada di wilayah Kecamatan Kotagajah.

 

“Mauidhatul hasanah dalam Ngaji Triwulanan Idaroh Ghusniyyah Jatman Kecamatan Kotagajah disampaikan oleh KH Ahmad Zuhdi, pengasuh Pondok Pesantren Raudlatul Thalibin Kecamatan Seputih Surabaya, Kabupaten Lampung Tengah,” tuturnya.

 

Sekretaris Idaroh Ghusniyyah Jatman Kotagajah, Kiai Muhammad Bahroni, menambahkan, Ngaji Triwulanan Idaroh Ghusniyyah Jatman Kecamatan Kotagajah tersebut akan dihadiri pengurus Jatman Idaroh Syu’biyyah Lampung Tengah, pengurus MWCNU Kotagajah, para pengurus pondok pesantren, anggota.

 

Kemudian Idaroh Ghusniyyah Jatman Kecamatan Kotagajah, mursyid Thariqah, badal mursyid Thariqah Lembaga NU, Banom NU, Kepala Kampung, aparatur kampung, dan seluruh lapisan masyarakat.

 

Sementara itu, Sekretaris MWCNU Kecamatan Kotagajah, Kiai Ahmad Syamsul Hidayat mengatakan, memasuki bulan Jumadil Akhir 1445 H, seluruh unsur keluarga besar Rumah Tahdz Jannatiy, Kampung Kotagajah Timur, Kecamatan Kotagajah, Kabupaten Lampung Tengah akan menggelar Haul.

 

“Sekaligus Khataman dan peringatan Hari Lahir (Harlah) Rumah Tahfidz Jannatiy Kotagajah Timur ke-9 malam ini,’ ungkapnya.

 

Haul ini memperingati wafatnya para masyayikh Rumah Tahfidz Jannatiy yaitu KH Najmuddin, Kiai Slamet, Kiai Ridwan, KH Daim Taslim, Kiai Mashudi, dan Rofinah.

 

Kegiatan dilanjutkan dengan pembagian hadiah bagi santri yang berprestasi, dan puncaknya mauidhatul hasanah oleh Kiai Syaifudin al Hafidz, Pengasuh Pesantren Roudotus Sholihin, Kecamatan Sekampung, Kabupaten Lampung Timur.

(Akhmad Syarief Kurniawan)


Warta Terbaru