GP Ansor dan Banser Tanjung Sari Perkuat Soliditas Lewat Kajian Ramadhan dan Diskusi Organisasi
Senin, 24 Maret 2025 | 14:29 WIB
Tanggamus, NU Online LampungÂ
Pimpinan Ranting (PR) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Tanjung Sari, Kecamatan Bulok, Kabupaten Tanggamus menggelar buka bersama dan kajian Ramadhan sekaligus diskusi penguatan Ansor dan Banser, Ahad (23/3/2025).
Anggota DPRD Kabupaten Tanggamus, Edy Yalismi menyampaikan senang melihat para pemuda yang aktif berkegiatan sosial dan keagamaan.Â
"Terlebih lagi saya melihat Ansor Bulok cukup produktif dalam melaksanakan kegiatan," ujarnya pada sambutan menjelang berbuka puasa.Â
Ketua Pimpinan Anak Cabang (PAC) GP Ansor Bulok, Nurul Hakim menyatakan kepengurusan Ansor sekarang jika merujuk pada Surat Keputusan (SK) sudah selesai di akhir tahun 2024.Â
"Maka perlu kita persiapkan waktu yang tepat untuk khusus membahas Konferensi Anak Cabang (Konferancab) untuk regenerasi kepengurusan," ungkapnya.Â
Menurutnya yang jauh lebih penting adalah selagi masih ada waktu perlu dimaksimalkan untuk melaksanakan program kerja yang belum terselesaikanÂ
Ketua Ranting GP Ansor Tanjung Sari, Yobi Aprizal mengucapkan terima kasih kepada keluarga besar Ansor dan Banser Bulok yang sudah memenuhi undangan.
"Silaturahim ini selain dari buka bersama dan tarawih bersama, saya mohon doa agar PKBM yang didirikan bisa segera terealisasi agar Keluarga Besar NU Bulok khususnya bisa membantu untuk meningkatkan SDM yang ada," tuturnya.Â
Ia juga berpesan bagi yang ingin kuliah, bisa di STIT Tanggamus karena, ia salah satu dosen di sana. Ada banyak program beasiswa yang bisa membantu untuk meningkatkan SDM melalui pendidikan formal.
Terpopuler
1
Khutbah Jumat: Bulan Syawal, saatnya Mengenang Sejarah Perjuangan Umat Islam
2
Mulai 1 Mei 2025, Pemprov Lampung Lakukan Pemutihan Pajak Kendaraan Bermotor
3
Hukum Memelihara Anjing dalam Agama Islam
4
Talkshow Indonesia Gelap, Fatikhatul Khoiriyah: Ruang Berekspresi Mahasiswa, Indikator Utama Sehatnya Demokrasi
5
Optimalisasi Zakat Digital, LAZISNU PWNU Lampung Gelar Bimtek Pengelolaan ZIS Berbasis Web
6
Harlah Ke-65 PMII, Budi Hadi Yunanto: PMII Harus Terus Menjadi Organisasi Rahmatan lil Alamin
Terkini
Lihat Semua