Home Warta Syiar Bahtsul Masail Keislaman Khutbah Teras Kiai Pernik Kiai Menjawab Pendidikan Opini Literasi Mitra Pemerintahan Ekonomi Tokoh Seni Budaya Lainnya

Warta

Balasan Bagi Para Pembaca dan Penghafal Al-Qur'an Kelak

Semaan Al-Qur'an JQHNU Lampung di Masjid Al-Wasi'i Universitas Lampung

Bandar Lampung, NU Online Lampung 
Jam'iyyatul Qurra' wal Huffazh Nahdlatul Ulama (JQHNU) Lampung menyelenggarakan semaan Qur'an yang dilaksanakan di Masjid Al-Wasi'i Universitas Lampung pada Sabtu (19/2/2022). Merupakan kegiatan rutin dalam Membumikan Al-Qur'an di area Kampus Unila.


Rektor Universitas Lampung, Prof Karomani mengatakan, menyambut baik kegiatan membumikan Al-Qur'an yang kedua di Masjid Al-Wasi'i ini. "Semoga dengan adanya kegiatan ini keberkahan Al-Qur'an mengalir kepada semua civitas akademika Unila, lingkungan Unila, serta Jamaah Al-Wasi'i," ujarnya. 


Ketua Pengurus Wilayah Jam'iyyatul Qurra' wal Huffazh Nahdlatul Ulama (PW JQHNU) Lampung, KH Ahmad Rofi'udin Mahfudz mengatakan, Al-Qur'an kelak akan memberikan syafaat bagi para pembacanya, itulah pentingnya Al-Qur'an untuk dibaca. 


"Hafalan Al-Qur'an tidak akan pernah lancar tanpa terus memulazamah dan murojaah bacaan Al-Qur'an secara bil ghaib (membaca Al-Qur'an tanpa melihat mushaf). Orang Islam ketika ingin maju maka harus berpegang teguh kepada Al-Qur'an," ungkapnya. 


Menurut Pengasuh Pondok Pesantren Tahfidzul Qur'an (PPTQ) Al-Mukhlish Kalidadi Lampung Tengah ini semoga hafiz dan hafizah dimanapun berada tetap istiqamah menjaga Al-Qur'an karena balasannya bukan untuk di dunia, namun balasan selayaknya untuk para penghafal Al-Qur'an adalah di akhirat kelak bersama Allah swt. 


Kegiatan ini memiliki tema, gapai keberkahan Al-Qur'an dengan menjadi para penjaga kalam suci Al-Qur'an. Turut hadir dalam kegiatan ini 
Sekretaris Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Bandar Lampung Ustadz Abdul Aziz, Pengurus Masjid Al-Wasi'i, Pengurus Cabang JQHNU Kota Bandar Lampung, MWCNU Rajabasa, dan para hafiz hafizah. 


Semaan Qur'an ini juga bertujuan untuk memperkenalkan hafiz hafizah Al-Qur'an dan mengisi kegiatan ke Al-Qur'anan di Perguruan Tinggi Negeri. Kolaborasi antara PW JQHNU Lampung dalam membumikan Al-Qur'an bersama Al-Wasi'i ini merupakan inisiasi dari Prof Karomani, Wakil Ketua PWNU Lampung.

(Dian Ramadhan)

Dian Ramadhan
Editor: Dian Ramadhan

Artikel Terkait