Warta

NU Pringsewu Galang Donasi untuk Korban Terdampak Banjir

Senin, 20 Januari 2025 | 18:43 WIB

NU Pringsewu Galang Donasi untuk Korban Terdampak Banjir

Posko NU Peduli Kemanusiaan. (Foto: Istimewa)

Pringsewu, NU Online Lampung

Menyikapi bencana banjir yang melanda beberapa wilayah di Kabupaten Pringsewu, Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) Pringsewu bergerak cepat menggalang donasi untuk membantu masyarakat terdampak. Kegiatan ini merupakan bentuk nyata kepedulian sosial NU terhadap sesama.

 

Ketua MWCNU Pringsewu, Kabul Muliarto, menjelaskan bahwa penggalangan donasi ini melibatkan berbagai elemen masyarakat, baik dari internal NU maupun masyarakat umum. 

 

“Kami sudah melakukan asesmen ke lokasi terdampak untuk memastikan kebutuhan masyarakat yang harus segera dipenuhi,” ujarnya, Senin (21/1/2025).

 

Kabul menambahkan, sebagian dana yang terkumpul telah digunakan untuk membeli kebutuhan mendesak, seperti bahan makanan, air bersih, obat-obatan, dan perlengkapan kebersihan. 

 

“Kami berkomitmen menyalurkan bantuan sesuai dengan hasil asesmen di lapangan, sehingga benar-benar bermanfaat bagi mereka yang membutuhkan,” katanya.

 

Selain bantuan material, NU Pringsewu juga memberikan dukungan moril kepada masyarakat terdampak dengan mengerahkan relawan dari Lembaga Penanggulangan Bencana dan Perubahan Iklim NU (LPBINU) serta Banser untuk membantu proses evakuasi, distribusi logistik, dan pembersihan rumah warga.

 

Kabul juga mengajak masyarakat luas untuk berpartisipasi dalam gerakan solidaritas ini. “Kami membuka kesempatan bagi siapa saja yang ingin berdonasi, baik dalam bentuk uang maupun barang. Bantuan sekecil apa pun sangat berarti bagi saudara-saudara kita yang sedang menghadapi ujian ini,” tuturnya.

 

Donasi bisa berupa logistik, sembako, dan juga uang yang bisa ditransfer melalui rekening: 901.04.00001 (BMT NU PRINGSEWU) atau 035801016989532 (BRI) an. LAZISNU KAB. PRINGSEWU. Konfirmasi transfer ke petugas: Yabi (0857 8983 9821)

 

Sebagai tindak lanjut, NU Pringsewu akan terus memantau perkembangan situasi dan memastikan bantuan tersalurkan secara tepat sasaran. Bagi masyarakat yang ingin berdonasi, dapat langsung menghubungi posko MWCNU Pringsewu atau melalui rekening donasi resmi yang telah disediakan

 

“Kami berharap upaya ini dapat meringankan beban masyarakat terdampak banjir dan menjadi langkah awal untuk bersama-sama membangun kembali kehidupan mereka,” pungkas Kabul.

 

Banjir yang terjadi sejak Jumat (17/1/2025) hingga Sabtu (18/1/2025) pagi mengakibatkan sejumlah wilayah di Kabupaten Pringsewu tergenang air, merendam pemukiman, lahan pertanian, hingga infrastruktur vital seperti jembatan dan jalan utama. Warga terdampak sangat membutuhkan bantuan untuk memulihkan kondisi pasca-bencana.