• logo nu online
Home Warta Syiar Bahtsul Masail Keislaman Khutbah Teras Kiai Pernik Kiai Menjawab Pendidikan Opini Literasi Mitra Pemerintahan Ekonomi Tokoh Seni Budaya Lainnya
Jumat, 29 Maret 2024

Warta

Ikuti Pemilihan Duta Santri Pringsewu Tahun 2022, Ini Syarat dan Ketentuannya

Ikuti Pemilihan Duta Santri Pringsewu Tahun 2022, Ini Syarat dan Ketentuannya
Ikuti Pemilihan Duta Santri Pringsewu Tahun 2022, Ini Syarat dan Ketentuannya
Ikuti Pemilihan Duta Santri Pringsewu Tahun 2022, Ini Syarat dan Ketentuannya

Pringsewu, NU Online Lampung

Apakah Anda seorang santri dan memiliki kemampuan serta kelayakan menjadi santri teladan tingkat Kabupaten Pringsewu? Jika Anda memenuhi kriteria-kriteria tersebut, maka Anda layak mengikuti Kompetisi pemilihan Duta Santri Kabupaten Pringsewu dalam rangka Hari Santri Tahun 2022. Kegiatan ini digelar oleh Fatayat NU Pringsewu melalui Forum Daiyah Fatayat (Fordaf) Kabupaten Pringsewu.


Pembina Fordaf Faiqoh Mutmainah menjelaskan bahwa pendaftaran Pemilihan Duta Santri ini akan mulai dibuka pada 1 September 2022 sampai dengan 10 Oktober 2022. Pendaftaran dilakukan secara online melalui tautan bit.ly/pendaftaranDutaSantri dan dilanjutkan dengan pengumuman seleksi berkas pada 13 Oktober 2022.


“Syarat peserta adalah santri putra atau putri yang belum menikah dengan usia 15-25 tahun. Peserta memiliki wawasan kebangsaan dan memiliki pengetahuan tentang Nahdlatul Ulama yang baik. Peserta juga merupakan santri atau alumni pesantren atau sekolah berbasis Nahdlatul Ulama di Pringsewu yang dibuktikan dengan surat rekomendasi,” jelasnya kepada NU Online Lampung, Rabu (31/8/2022).


Selain itu lanjut Nyai Faiqoh, peserta juga memiliki kemampuan membaca Al-Qur’an dan Kitab Kuning. Seleksi kemampuan membaca Al-Qur’an dan Kitab Kuning ini dilakukan dengan memberi kesempatan kepada peserta untuk membaca dan menerangkan maqra fasal dalam Kitab Safinatun Najah di depan dewan juri.


Sementara terkait dengan tes baca Al-Qur’an, peserta akan diuji kemampuan membaca dan pemahaman terkait ilmu tajwid yang diambil dari kitab Hidayatus Sibyan. “Sementara wawasan Ke-NU-an berupa tes oleh dewan juri melalui beberapa pertanyaan tentang jamiyyah Nahdlatul Ulama," jelasnya.


Seleksi kegiatan ini akan dimulai dengan memilih 10 besar putra dan putri pada 15-16 Oktober 2022 dan kemudian dilanjutkan dengan pengumuman hasil 10 besar pada 17 Oktober 2022. Peserta akan mengikuti Karantina Virtual selama dua hari yakni pada 19-20 Oktober 2022 untuk menghadapi Malam Final Pemilihan Duta Santri Kabupaten Pringsewu Tahun 2022 pada 22 Oktober 2022.


“Kompetisi ini akan memilih Juara 1,2, dan 3 putra dan putri dan juga juara favorit putra dan putri,” jelas Nyai Faiqoh.


Bagi talenta santri muda Kabupaten Pringsewu yang memerlukan informasi detail dan akan mengikuti kompetisi ini bisa menghubungi nomor WA: 082279309220 atau 085758973811. “Biaya pendaftaran sebesar Rp. 50.000,- dengan mentransfer ke Nomor Rekening BRI 577501019154535 atas nama Ambar Sulasih,” pungkasnya. (Muhammad Faizin)


Editor:

Warta Terbaru