Wakil Gubernur Lampung Terima Bantuan Untuk Penanganan Banjir dari Presiden RI
Senin, 24 Februari 2025 | 13:04 WIB
Bandar Lampung, NU Online LampungÂ
Seusai pelaksanaan Apel Gabungan di Lingkungan Pemerintah Provinsi Lampung, Wakil Gubernur Jihan Nurlela menerima bantuan sosial penanganan banjir dari Presiden RI melalui Kementerian Sosial Republik Indonesia, Senin (24/2/2025).Â
Bantuan dengan total nilai Rp 2,1 miliar ini diserahkan oleh anggota Komisi VIII DPR RI Aprozi Alam. Adapun rincian bantuan tersebut, untuk Provinsi Lampung, senilai Rp 1,495 miliar berupa buffer stock logistik, dan bantuan untuk Kota Bandar Lampung berupa bantuan logistik tanggap darurat, senilai Rp 613 juta yang diterima oleh Sekretaris Kota Bandar Lampung.Â
Dalam kesempatan tersebut, Wakil Gubernur mengucapkan terimakasih kepada Presiden Prabowo Subianto melalui Kementerian Sosial yang telah memberikan perhatian kepada masyarakat Lampung yang terkena dampak musibah banjir.Â
Ia juga mengucapkan terimakasih kepada Anggota Komisi VIII DPR RI Aprozi Alam, Kementerian-Kementerian dan instansi lainnya yang turut memberikan bantuan bagi masyarakat Lampung.Â
Menurut Wagub, hal tersebut menunjukkan kerja nyata yang telah dilakukan Anggota DPR RI sehingga bantuan sosial dari pusat dapat disalurkan di Provinsi Lampung.Â
Ke depan, Wagub berharap pemerintah dapat memitigasi potensi bencana, sehingga banjir tidak terjadi lagi di Provinsi Lampung.Â
"Semoga belum sampai banjir, kita sudah mengatasi, memitigasi, sehingga tidak terjadi banjir dan bantuan-bantuan yang ada itu dari kementerian sosial merupakan bantuan kemasyarakatan," kata Jihan.Â
Terpopuler
1
Anggota DPRD Lampung Minta Dinas Pendidikan Konsisten Terapkan Jalur SPMB
2
Peluncuran CV Rich Makmur International hingga Pesantren Ramah Anak Semarakkan Harlah RMINU
3
Perkuat Peran NU di Masyarakat, PCNU Lampung Selatan Gelar PD-PKPNU Angkatan XXX
4
Tasyakuran Harlah Ke-71 RMINU, PWNU Lampung Harap Pesantren Jadi Basis Penjaga Nilai Kebangsaan
5
Diikuti 46 Peserta, Muli Mekhanai Asal Bandar Lampung dan Tulang Bawang Tampil sebagai Pemenang
6
Ini Berbagai Larangan dalam Ibadah Haji dan Sanksinya
Terkini
Lihat Semua