• logo nu online
Home Warta Syiar Bahtsul Masail Keislaman Khutbah Teras Kiai Pernik Kiai Menjawab Pendidikan Opini Literasi Mitra Pemerintahan Ekonomi Tokoh Seni Budaya Lainnya
Sabtu, 27 April 2024

Warta

Gugus Tugas Ansor Kedamaian dan Tanjung Seneng Berbagi Nasi Kotak

Gugus Tugas Ansor Kedamaian dan Tanjung Seneng Berbagi Nasi Kotak

BANDAR LAMPUNG Gugus Tugas Ansor Kec. Kedamaian dan Tanjung Seneng untuk Covid-19 membagikan nasi kotak ke masyarakat.

Pengurus Anak Cabang GP Ansor Kedamaian dan Tanjung Seneng Kota Bandar Lampung melalui Gugus Tugas Ansor untuk Covid-19  membagikan nasi untuk masyarakat di dua kecamatan tersebut.

Sebanyak 200 paket nasi kotak yang disiapkan siang tadi (22/4/2020) untuk dibagikan ke masyarakat di Kecamatan Kedamaian dan Tanjung Seneng.

"Kita mewakili Ansor Banser Kota Bandar Lampung khususnya di Kecamatan Kedamaian dan Tanjung Seneng ingin sedikit berbagi, berupa basi kotak dan jadwal Imsakiyah dari PC GP Ansor Bandar Lampung kepada saudara-saudara kita yang terkena dampak dari Covid-19 di Kecamatan Kedamaian dan Tanjung Seneng Kota Bandar Lampung,” kata Ketua Gugus Tugas Ansor Kedamaian  Era Kumbara didampingi Ketua Gugus Tugas Tanjung Seneng Anggi Barozi

Hal ini sesuai dengan instruksi dari Pimpinan Pusat GP Ansor, PC GP Ansor, dan Gugus Tugas Ansor untuk Covid-19 di Kota Bandar Lampung untuk bisa sedikit berbagi kepada masyarakat yang terkena imbas secara ekonomi di Kecamatan Kedamaian, seperti masyarakat yang bekerja sebagai tukang becak, pedagang pinggir jalan dan pedagang keliling, tukang bangunan yang sedang renovasi masjid, sopir ojol, marbot masjid hingga pemulung.

Sementara ikut hadir dalam penyaluran Bantuan kepada masyarakat tersebut Ketua PC GP Ansor Bandar Lampung Agung Zawil, Ketua Gugus Tugas Ansor  Muhammad Pribadi serta pengurus Ansor dan Banser Bandar Lampung. (Asep K)


Editor:

Warta Terbaru