Fakultas Syariah UIN Raden Intan Hadirkan Dosen Tamu dari Amerika Serikat
Sabtu, 25 Mei 2024 | 08:25 WIB
Bandar Lampung, NU Online Lampung
Fakultas Syariah Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Intan Lampung menyelenggarakan Guest Lecture yang menghadirkan Peter Suwarno dari Arizona State University, USA, Rabu (22/5/2024)
Di tengah-tengah mahasiswa Program Studi (Prodi) Hukum Tata Negara (HTN) Fakultas Syariah, pria kelahiran Indonesia itu memberikan pemaparan mengenai The Role of Trump and White Evangelicals in The Decline of Democracy in America: What About Indonesia? Atau bagaimana peran Donald Trump dan kaum evangelis kulit putih dalam kemunduran demokrasi di Amerika.
Dekan Fakultas Syariah UIN Raden Intan, Efa Rodiah Nur dalam sambutannya menyampaikan antusiasmenya terhadap penyelenggaraan Guest Lecture ini. Ia mengatakan tema yang diangkat penting untuk dikaji dan meniti perspektif demokrasi di negeri Paman Sam tersebut.
“Melalui Guest Lecture ini, kita diharapkan dapat memahami lebih dalam tentang faktor-faktor yang menyebabkan kemunduran demokrasi dan pelaksanaan demokrasi di Amerika, dan bagaimana pandangan narasumber tentang demokrasi di Indonesia,” ujarnya pada kegiatan yang digelar di GSG Fakultas Syariah itu.
Ia juga memberikan semangat kepada para mahasiswa untuk dapat mengikuti Guest Lecture kali ini dengan penuh antusiasme dan memanfaatkan kesempatan untuk belajar dari narasumber yang kompeten.
“Saya harap para mahasiswa dapat memanfaatkan kesempatan ini untuk belajar dari Peter Suwarno dan mendapatkan pemahaman yang lebih mendalam tentang demokrasi di Amerika dan Indonesia,” tuturnya.
Hadir dalam kesempatan tersebut, para Wakil Dekan Fakultas Syariah, Ketua Prodi, Sekretaris Prodi, serta dosen di lingkungan Fakultas Syariah UIN Raden Intan.
Terpopuler
1
Anggota DPRD Lampung Minta Dinas Pendidikan Konsisten Terapkan Jalur SPMB
2
Peluncuran CV Rich Makmur International hingga Pesantren Ramah Anak Semarakkan Harlah RMINU
3
Perkuat Peran NU di Masyarakat, PCNU Lampung Selatan Gelar PD-PKPNU Angkatan XXX
4
Tasyakuran Harlah Ke-71 RMINU, PWNU Lampung Harap Pesantren Jadi Basis Penjaga Nilai Kebangsaan
5
Diikuti 46 Peserta, Muli Mekhanai Asal Bandar Lampung dan Tulang Bawang Tampil sebagai Pemenang
6
Ini Berbagai Larangan dalam Ibadah Haji dan Sanksinya
Terkini
Lihat Semua